-->

Pengertian Prestasi Diri


Pentingnya Prestasi Diri Bagi Keunggulan Bangsa

Masyarakat yang berprestasi adalah masyarakat yang mampu menghadapi dan menjawab tantangan dengan prestasi atau karya nyata. Oleh karena itu, penyesuaian-penyesuaian diperlukan dalam semua aspek kehidupan masyarakat tanpa menghilangkan nilai-nilai hakiki yang mendasari kehidupan.

Pengertian Prestasi Diri
Kata prestasi berasal dari bahasa Belanda, yaitu prestatie yang artinya hasil usaha. Dalam kamus besar bahasa Indonesia, prestasi adalah hasil yang dicapai dari apa yang dikerjakan atau yang sudah diusahakan. Jadi, prestasi merupakan hasil dari suatu kegiatan atau aktivitas yang dilaksanakan. Prestasi dapat diperoleh dengan usaha keras. Orang yang berprestasi adalah orang yang mendapatkan keberhasilan atas usahanya.

Prestasi juga dapat diartikan sebagai hasil yang telah dicapai, dilakukan, diperoleh, atau dikerjakan dengan daya dan kekuatan. Prestasi diri merupakan segala pencapaian optimal dari apa yang diusahakan oleh seseorang dalam bidang yang ditekuninya. Berdasarkan uraian di atas, prestasi diri berarti hasil usaha atau kegiatan yang dilakukan oleh seseorang atau pribadi. Jika hasil itu didapat dari usaha bersama maka dinamakan  prestasi kelompok atau prestasi bersama.

0 Response to "Pengertian Prestasi Diri"

Post a Comment

Iklan Tengah Artikel 2