-->

Aspek-Aspek Globalisasi



Globalisasi mencangkup berbagai aspek kehidupan. Sentuhan pada berbagai aspek kehidupan itu membawa konsekuensi bahwa makna globalisasi mencangkup semua aspek tersebut. Aspek-aspek globalisasi meliputi sebagai berikut ini.

a. Aspek Ekonomi

Dalam aspek ekonomi, globalisasi mengacu kepada makin menyatunya unit-unit ekonomi di dunia ke dalam satu unit ekonomi dunia. Pengertian globalisasi yang terkait ekonomi menyangkut pada empat aspek penting, Yaitu perdagangan bebas, mobilitas migrasi manusia antarbangsa, gerakan modal, dan gerakan teknologi dunia.

b. Aspek kebudayaan dan keagamaan

Globalisasi mengacu kepada gagasan-gagasan baru yang datang dari seluruh dunia, terutama masyarakat negara maju yang berangsur-angsur mengubah pola gagasan budaya dan agama asli suatu negara. Dalam bentuk budaya, globalisasi bermakna pada peleburan budaya bangsa yang kemudian menjelma pada budaya global.

c. Aspek teknologi

Adanya perkembangan teknologi informasi yang ada akhirnya menyatukan dunia menjadi sebuah tempat tanpa batas.

d. Aspek demografi

Merujuk kepada penghijrahan manusia yang berlaku sehingga mengubah pola demografi sebuah negara. Globalisasi merupakan usaha menciptakan hubungan dalam skala luas atau ukuran global. Dalam hal ini, hubungan yang dimaksud merupakan bentuk hubungan baru yang sebelumnya sulit untuk dilakukan karena faktor jarak atau geografis.

0 Response to "Aspek-Aspek Globalisasi"

Post a Comment

Iklan Tengah Artikel 2